Jika anak kembali ke klinik untuk kunjungan ulang, tanya ibu apakah ada keluhan lain. Misalnya, jika anak datang untuk kunjungan ulang pneumonia, tetapi sekarang juga menderita diare, maka anak mempunyai masalah baru sehingga memerlukan penilaian lengkap. Periksalah tanda bahaya umum dan nilailah semua keluhan utama, status gizi anak, adakah anemia, status imunisasi dan pemberian vitamin A. Klasifikasikan dan obati anak untuk diare masalah baru) seperti yang harus dilakukan untuk kunjungan pertama. Lakukan penilaian ulang dan obati pneumonia sesuai petunjuk dalam kotak
tindak lanjut.
Jika anak tidak mempunyai masalah baru, carilah kotak pelayanan tindak lanjut yang sesuai dengan klasifikasi anak yang terdahulu. Kemudian ikuti petunjuk yang terdapat dalam kotak itu.
- Lakukan penilaian terhadap anak menurut petunjuk yang terdapat dalam kotak pelayanan tindak lanjut. Petunjuk itu akan memberitahu saudara untuk menilai gejala utama seperti yang terdapat dalam buku bagan.
- Gunakan keterangan tentang tanda-tanda anak untuk memilih pengobatan yang sesuai.
- Beri tindakan/pengobatan yang sesuai dengan tanda/gejala anak. Beberapa anak mungkin datang lagi dengan masalah yang kronis yang tidak dapat disembuhkan dengan pengobatan di klinik saudara. Misalnya, anak yang menderita diare persisten atau pneumonia yang berulang kemungkinan menderita AIDS. Anak-anak tersebut bila tidak bereaksi terhadap pengobatan harus dirujuk ke rumah sakit.
Penting: Jika anak datang untuk kunjungan ulang, namun ternyata mempunyai masalah lain atau bertambah parah, RUJUK KE RUMAH SAKIT. Juga rujuk anak ke rumah sakit apabila: obat pilihan kedua tidak tersedia atau saudara khawatir tentang anak itu atau saudara tidak tahu harus berbuat apa. Jika anak tidak sembuh setelah diobati, mungkin menderita penyakit lain yang tidak terdapat pada Buku Bagan MTBS atau membutuhkan pengobatan lain, hal ini juga merupakan indikasi untuk di rujuk.
Blogger Comment
Facebook Comment